Efektivitas Islamic Time Management Terhadap Penurunan Prokrastinasi Mahasiswa

Penulis

  • Ema Zati Baroroh Pogram Studi Psikologi Islam, Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah, IAIN Pontianak, Indonesia
  • Huzaimah Agustini Pogram Studi Psikologi Islam, Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah, IAIN Pontianak, Indonesia
  • Syarifah Tri Rahmah Putriyana Pogram Studi Psikologi Islam, Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah, IAIN Pontianak, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.52436/1.jishi.62

Kata Kunci:

Islamic Time Management, Mahasiswa, Prokrastinasi

Abstrak

Menjadi mahasiswa tidak terlepas dari tugas yang harus diselesaikan. Namun, dalam penyelesaiannya terdapat kendala yang sering dialami salah satunya yakni prokrastinasi. Hal tersebut menjadi hambatan dalam proses perkuliahan. Oleh karena itu tujuan dari penelitian untuk melihat efektivitas Islamic Time Management terhadap penurunan prokrastinasi mahasiswa. Hipotesis dari penelitian ini ialah islamic time management berpengaruh terhadap penurunan prokrastinasi mahasiswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah one-group pretest-postest design dengan teknik random sampling. Intervensi dilakukan selama 3 kali dengan durasi waktu 30-70 menit setiap sesi. Berdasarkan data yang di dapatkan, terdapat penurunan skor sebelum dan sesudah diberikan intervensi, subjek P dengan skor 144 menjadi 140 dan subjek I dengan skor 112 menjadi 103. Selain itu, peneliti juga menggunakan data kualitatif berupa dokumentasi dari tugas-tugas yang diberikan selama pelatihan yakni: membuat daftar tugas, covey quadran, skala prioritas dan perencanaan pengerjaan tugas. Hasil dari tugas-tugas tersebut menunjukkan bahwa kedua subjek sudah mampu menganalisis tugas-tugas yang harus dikerjakan berdasarkan prioritasnya. Dapat disimpulkan bahwa Islamic Time Managemen dapat membantu menurunkan prokastinasi pada mahasiswa.

Referensi

Al-Bugha, Musthafa Dieb. (2003). Menyelami Makna 40 Hadist Rasulullah Saw. Jakarta: Al-I’tishom.

Baso, Oleh, and Intang S. (2007). “Pembobotan Butir Pernyataan Dalam Bentuk Skala Likert Dengan Pendekatan Distribusi Z.” Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan.

Departemen Agama RI. 2011. Al-Quran Dan Tafsirnya. Jakarta: Widya Cahaya.

Hamdan, Y. (2003). “Penerapan Konsep ‘7 Habits of Highly Effective People’ Dalam Profesi Dosen.” Jurnal Komunikasi MediaTor 4(1):119–34.

Hulukati, Wenny, and Moh Rizki Djibran. 2018. “Hartaji (2012), Yusuf (2012).” Jurnal Bikotetik.

Janice, A. (2015). “Studi Tentang Pelaksanaan Tugas Dan Fungsi Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa BPMD Dalam Pembangunan Desa Di Desa Tanjung Lapang Kecamatan Malinau Barat Kabupaten Malinau.” Journal Ilmu Pemerintahan 3(3):1460–71.

Liche, A., Aries, Y., Bernadette N. S. (2009). Psikologi Eksperimen. PT Indeks.

Muyana, S. (2018). “Prokrastinasi Akademik Dikalangan Mahasiswa Program Studi Bimbingan Dan Konseling.” Counsellia: Jurnal Bimbingan Dan Konseling. doi: 10.25273/counsellia.v8i1.1868.

Qardawi, Y. (1996). “Fiqh Prioritas.” 352.

Rahmah, R. A. (2018). “Pengaruh Strategi Coping Dan Manajemen Waktu Terhadap Prokrastinasi Akademik.” Psikoborneo: Jurnal Ilmiah Psikologi 6(2):221–27.

Saman, A. (2017). “Analisis Prokrastinasi Akademik Mahasiswa (Studi Pada Mahasiswa Jurusan Psikologi Pendidikan Dan Bimbingan Fakultas Ilmu Pendidikan).” Jurnal Psikologi Pendidikan Dan Konseling: Jurnal Kajian Psikologi Pendidikan Dan Bimbingan Konseling.

Silvia, V. (2021). Statistika Deskriptif. Malang: Penerbit Andi.

Supriyadi, Yudi, and Dwi, E. W. (2020). “Efektivitas Konseling Kelompok Dengan Teknik Time Management Untuk Menimalisir Prokrastinasi Menghafal Al-Qur’an Di Pondok Pesantren Khusus Yatim As-Syafi’Iyah.” Guidance 16(02):29–34.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-06-16

Cara Mengutip

Baroroh, E. Z., Agustini, H., & Putriyana, S. T. R. . (2023). Efektivitas Islamic Time Management Terhadap Penurunan Prokrastinasi Mahasiswa. Jurnal Ilmu Sosial Humaniora Indonesia, 3(1), 27-35. https://doi.org/10.52436/1.jishi.62